Panwascam Datuk Tanah Datar Gelar Apel Siaga Pengawasan

BATU BARA | zabara.id, Anggota Bawaslu Kabupaten Batubara KorDiv. HPPH Muksin Kalid, dan Anggota Bawaslu Prov. Sumatera Utara Suhadi Sukendar Situmorang, SH.,MH, melakukan monitoring supervisi dan Apel Siaga ke Panwaslu Kecamatan. Acara ini berlangsung di Halaman Kantor Panwascam Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Pada hari Sabtu (27/01/2024).

Ketua Panwascam Datuk Tanah Datar, Doni Tantawi, SE.I, memimpin Apel Siaga tersebut yang dihadiri Peserta Apel Siaga melibatkan Anggota dan staf Panwascam Datuk Tanah Datar, PKD, serta Pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-kecamatan Datuk Tanah Datar.

Dalam sambutannya menekankan peran penting pengawas sebagai ujung tombak pertahanan demokrasi. “Pengawas harus memiliki soliditas, integritas, mentalitas kuat, profesionalitas, dan loyalitas terhadap institusi pemilu,” ujar Suhadi.

Di akhir kegiatan Apel, Diadakan pembagian atribut pengawas secara simbolis kepada Pengawas TPS se-kecamatan Datuk Tanah Datar. Acara ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan semangat para pengawas dalam menghadapi tahapan Pemilu 2024.

Dan diakhir kunjungannya, Anggota Bawaslu Prov. Sumatera Utara, Suhadi Sukendar Situmorang, SH, MH, menyempatkan melakukan monitoring Supervisi ke Kantor Panwascam Laut Tador. (Red),

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *